Jumat, 12 Februari 2016

Orang Kudus 12 Februari: St. Humbelina

BEATA HUMBELINA, PENGAKU IMAN
Humbelina lahir pada sekitar tahun 1092, kemungkinan di Fontaines-les-Dijon, Burgundy, Perancis. Ia adalah puteri dari keluarga bangsawan Perancis. Humbelina merupakan saudari dari Santo Bernardus Clairvaux. Pada masa mudanya, ia menikah dengan Guy de Marcy, dan ia sangat popular sekali.
Suatu ketika Humbelina mengunjungi saudaranya St. Bernardus. Pada saat itu ia bertobat atas kehidupan yang selama ini ia jalani. Atas izin suaminya Humbelina menjadi seorang biarawati Benediktin di Biara Jully les Nonnais. Humbelina kemudian menjadi petapa dan abdis menggantikan saudara iparnya, Elizabeth.
Humbelina meninggal dunia pada tahun 1763 dalam dekapan saudaranya. Pada tahun 1763 kultusnya diakui oleh Paus Klemen XIII, tetapi kurang jelas apakah ia telah dibeatifikasi atau dikanonisasi. Akan tetapi, yang jelas Humbelina dihormati sebagai orang kudus, karena dalam beberapa sumber ia dinyatakan sebagai santa.
Baca juga orang kudus hari ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar